Mengapa IPB Training?

Excellence hub for professional and vocational skill based on applied life science.

Hands-on Practice

Setiap program pelatihan yang kami tawarkan dilengkapi dengan simulasi dan praktik, guna memudahkan pemahaman terhadap topik yang disampaikan

Pembelajaran interaktif

Interaksi dalam proses pembelajaran merupakan salah satu kunci, karenanya kami berupaya mendesain pembelajaran yang interaktif dalam setiap program yang kami tawarkan

Dasar kepakaran yang kuat

Kami menyiapkan berbagai modul pelatihan berdasarkan kepakaran IPB, untuk menginspirasi lahirnya inovasi dalam kehidupan

Pengalaman praktis

Kami mengkombinasikan dasar ilmiah yang kuat dari para pakar IPB dengan pengalaman para praktisi, untuk memastikan setiap modul mudah diaplikasikan

Orientasi pelanggan

Kami berusaha pada batas maksimal usaha kami dalam menyiapkan konten dan layanan, untuk membawa pengalaman menyenangkan bagi pelanggan kami

+ 6500 Alumni program

IPB Training telah dan terus dipercaya oleh ribuan orang dengan ragam latar belakang dan organisasi, semoga anda adalah yang berikutnya

Ini Cerita Kami

Berawal dari inisiasi para pensiunan IPB University, didirikanlah PT Global Scholarship Services Indonesia (PT GSSI) pada 12 Maret 2009. Awal mula dibentuknya perusahaan ini dimaksudkan sebagai wahana berkegiatan dan sumber pendanaan bagi Paguyuban Pensiunan Pegawai IPB (P3 IPB) kala itu. Pada awalnya kegiatan perusahaan fokus pada pemberian beasiswa belajar pascasarjana. Dari sanalah nama “scholarship” berasal.

Tahun berganti, zaman berkembang. Menjelang akhir tahun 2014, para pengurus P3 IPB merasa bahwa perusahaan harus disegarkan dan dikelola dengan lebih profesional. Hal tersebut mendasari proses hibah saham PT GSSI kepada IPB University melalui perusahaan induknya yakni PT Bogor Life Science and Technology (PT BLST). Sejak saat itu, perusahaan secara resmi menjadi bagian dari entitas bisnis milik IPB University dengan mayoritas saham dimiliki oleh IPB University sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN BH).

Sejak tahun 2014 perusahaan mulai mengatur ulang model bisnisnya dan memfokuskan diri pada bisnis pengembangan kompetensi sumber daya manusia (SDM). Perusahaan mulai bergerak dengan model-model pelatihan teknis untuk membantu para profesional seperti dokter hewan maupun para pekerja teknis di industri makanan dan minuman. Selanjutnya, perusahaan mulai menguatkan posisi di benak pelanggan dengan turut mengganti brand menjadi IPB Training sebagai call name organisasi. Kini, beragam modul pembelajaran serta portofolio layanan terus tumbuh dengan intensi yang kuat untuk menyediakan solusi pembelajaran yang terstruktur, sistematis dan berkelanjutan bagi para pembelajar


Kami berkeyakinan bahwa dalam mengelola perusahaan ini bukan hanya tentang kami, tidak juga selalu tentang keuntungan, namun yang terpenting adalah impak positif bagi setiap pemangku kepentingan. Bagi anda para pelanggan dan pengguna layanan, kami dedikasikan beragam produk dan layanan yang kami harapkan dapat menjawab kebutuhan, keinginan dan preferensi anda. Seluruhnya kami lakukan dalam rangka turut membantu menguatkan kompetensi personal maupun meningkatkan unique selling point organisasi anda. Hal tersebut juga merupakan alasan keberadaan kami dalam menyebarluaskan manfaat dari kepakaran IPB University kepada seluas-luasnya masyarakat.

Kami juga ingin anda mengetahui, bahwa setiap rupiah yang anda berikan bukan hanya digunakan untuk pengembangan organisasi agar terus dapat melayani anda dan para pembelajar lainnya dengan lebih baik di masa mendatang. Tahukah anda, bahwa dengan bergabung dan belajar di IPB Training maka anda turut berkontribusi bagi pengembangan dunia pendidikan? Hal tersebut dimungkinkan, karena IPB Training merupakan income generator bagi IPB University. Dividen yang dibagikan oleh perusahaan kepada IPB University digunakan dalam pengembangan berbagai aspek di perguruan tinggi baik bidang akademik maupun fasilitas penunjang lainnya.

Bukan hanya itu, perusahaan juga berkomitmen turut berkontribusi bagi keberlangsungan lingkungan yang lestari dengan mempromosikan penggunaan teknologi dan sistem informasi yang ramah lingkungan dalam operasionalisasi organisasi. Sementara bagi sosial masyarakat, perusahaan melakukan kolaborasi dengan rumah yatim dalam upaya pengembangan ekonomi dan pendidikan bagi anak yatim dan keluarga dhuafa secara berkelanjutan. Melalui pengelolaan perusahaan yang berlandaskan semangat solutif didukung sikap integritas dan mental pembelajar serta niat meluaskan manfaat, kami berharap IPB Training akan terus hadir, dipercaya, dan diandalkan oleh para stakeholder di masa kini dan seterusnya.

Tidak menemukan yang Anda butuhkan?

Pesan program sesuai kebutuhan Anda

Kami dapat menyiapkan program yang dikustomisasi
sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda

Pesan sekarang